SOSIALISASI KEWASPADAAN DINI PENYAKIT MPOX

By Wukirsari, SKM 02 Sep 2024, 11:35:44 WIB Informasi Publik
SOSIALISASI  KEWASPADAAN  DINI  PENYAKIT  MPOX

Kegiatan kewaspadaan dini terhadap Monkeypox (Mpox) diadakan secara virtual melalui Zoom pada Senin, 2 September 2024, dengan sambutan awal dari Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Ibu Yunita Dyah Suminar, SKM,M.Sc,M.Si. Beliau menekankan pentingnya kesiapsiagaan semua pihak dalam menghadapi potensi penyebaran Mpox di Jawa Tengah dan sekitarnya. Acara dilanjutkan dengan penjelasan dari narasumber Kementerian Kesehatan RI mengenai situasi terkini penyebaran Mpox di Indonesia dan kebijakan pemerintah terkait pencegahan dan penanganannya. Pemerintah telah meningkatkan pengawasan di seluruh fasilitas kesehatan dan memberikan edukasi kepada masyarakat untuk mengenali gejala dan mencegah penyebaran Mpox. Selanjutnya, narasumber dari RSUD Dr. Moewardi memberikan penjelasan tentang tata laksana Mpox, mulai dari identifikasi gejala hingga langkah-langkah penanganan yang tepat bagi pasien yang terinfeksi. Ditekankan pula pentingnya deteksi dini dan tindakan cepat guna meminimalisasi dampak penyebaran. Melalui acara ini, diharapkan para peserta dapat memahami pentingnya kewaspadaan dini terhadap Mpox dan siap bekerja sama untuk mencegah penyebaran lebih lanjut.





Temukan juga kami di

kirim Pesan Whatsapp

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Jumlah Kunjungan

Administrator

Masuk Pak Eko..!!